Silaturahmi Dengan Tokoh Masyarakat Padukuhan Klurahan

Sandi 06 Februari 2025 08:41:10 WIB

Kelompok KKN-T 21 Universitas Alma Ata melaksanakan kunjungan silaturahmi kepada Kepala Dukuh dan Ketua RT 16 hingga 22 di dukuh Klurahan, Trimurti, Srandakan, pada tanggal 23 Januari 2025. Kegiatan ini merupakan langkah awal bagi mahasiswa KKN-T dalam membangun hubungan yang baik dengan perangkat dukuh setempat sekaligus memperkenalkan diri. Dengan adanya komunikasi yang baik, mahasiswa berharap dapat lebih memahami kondisi sosial dan kebutuhan Masyarakat, sehingga program yang dirancang dapat memberikan manfaat yang optimal.
Kunjungan diawali dengan pertemuan bersama kepala dukuh, dimana mahasiswa KKN-T 21 menyampaikan maksud dan tujuan kedatangan, serta menggali informasi tentang kondisi masyarakat dan potensi yang terdapat di Dukuh Klurahan. Kepala Dukuh memberikan sambutan positif dan menyampaikan berbagai informasi terkait kondisi masyarakat, potensi yang dapat dikembangakan, dan tantangan yang dihadapi. Setelah berkunjung ke Kepala Dukuh, mahasiswa melanjutkan silaturami mereka dengan mengunjungi setiap ketua RT secara berurutan, dimulai dari RT 16 hingga RT 22. Interaksi ini merupakan langkah awal bagi mahasiswa KKN-T 21 untuk lebih memahami karakteristik masyarakat setempat serta menyesuaikan program kerja dengan lebih efektif dan tepat sasaran.
Melalui kunjungan ini, diharapkan dapat terjalin hubungan yang erat antara mahasiswa KKN-T 21 , perangkat desa, serta masyarakat setempat. Dengan komunikasi yang efektif, mahasiswa akan lebih mudah berkoordinasi dan melibatkan masyarakat dalam berbagai aktivitas yang telah direncanakan. Dimana kolaborasi yang terjalin ini dapat memberikan dampak positif serta menciptakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat Dukuh Klurahan, Trimurti, Srandakan.

Komentar atas Silaturahmi Dengan Tokoh Masyarakat Padukuhan Klurahan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License