Observasi mahasiswa KKN UNY di Gunungsaren Lor

Sandi 23 Oktober 2024 10:27:31 WIB

Pada Selasa (22/10) mahasiswa yang tergabung dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) melaksanakan kegiatan observasi di Desa Gunungsaren Lor, Trimurti, Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenal lebih dekat kondisi desa serta mempererat hubungan dengan warga setempat.
Selama observasi, para mahasiswa berkeliling ke berbagai sudut desa untuk melihat secara langsung lingkungan sekitar, sekaligus menggali informasi mengenai potensi dan permasalahan yang ada di wilayah tersebut. Tidak hanya itu, mahasiswa juga mengunjungi kediaman tokoh masyarakat setempat. Kunjungan tersebut dimaksudkan sebagai wadah untuk memperkenalkan diri dan mempererat tali silaturahmi, serta membangun komunikasi awal yang baik dengan warga dan tokoh masyarakat.
Kehadiran para mahasiswa disambut dengan baik oleh masyarakat setempat, yang dimana kegiatan ini sebagai langkah positif untuk memfasilitasi kerja sama yang lebih erat ke depan, terutama dalam berbagai program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang akan dilaksanakan selama masa KKN berlangsung.

Komentar atas Observasi mahasiswa KKN UNY di Gunungsaren Lor

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License