Melukis Totebag Bersama KKN UST Yogyakarta

21 Januari 2022 09:33:08 WIB

Pada masa pandemi seperti sekarang ini banyak hal yang dapat dilakukan dalam mengisi waktu luang untuk menghilangkan rasa bosan dan jenuh. Banyak cara dan aktivitas bermanfaat yang dapat dilakukan. Kali ini kami dari mahasiswa KKN Tematik UST Periode II Padepokan 16, akan membuat totebag lukis dengan mengunakan bahan totebag polos berwarna putih dan cat acrylic.

Totebag polos dapat dibeli di e-commerce seperti shopee ataupun toko tas totebag. Cat acrylic dapat di beli di toko alat tulis atau toko perlengkapan menggambar. Alat yang digunakan cukup sederhana yaitu pensil, penghapus, isolasi kertas, kuas cat, dan pallet. Cara membuatnya cukup mudah yaitu sebagai berikut:

  1. Mencari ide atau gambar yang akan di jadikan objek untuk dilukis.
  2. Tempelkan isolasi kertas pada totebag sebagai garis tepi supaya hasilnya rapi.
  3. Buat pola atau gambar menggunakan pensil pada totebag yang akan dilukis, atau bisa langsung membuat pola menggunakan cat acrylic.
  4. Warnai pola atau gambar tersebut menggunakan cat acrylic.
  5. Tunggu sampai catnya mengering.
  6. Setelah cat sudah kering, lepas isolasi kertasnya dan totebag siap digunakan.

Kegiatan ini untuk memberdayakan remaja supaya kreatif dan inovatif dalam mengisi waktu luangnya dan sebagai sarana untuk menghilangkan rasa bosan dan jenuh. Selain itu kegiatan ini juga dapat mempererat kebersamaan dan keakraban antara remaja padukuhan Puron dengan mahasiswa KKN dari UST, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. (INN)

Komentar atas Melukis Totebag Bersama KKN UST Yogyakarta

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License