Satu Suro, Mitos dan Bulan Sakral Bagi Masyarakat Desa Trimurti

12 September 2018 12:38:48 WIB

Perayaan tahun baru 1 Muharram 1440 H bertepatan pada hari Selasa, 11 September 2018. Bagi masyarakat Jawa, 1 Muharam dikenal dengan 1 Suro. Beberapa pedukuhan di desa Trimurti menggelar berbagai macam kegiatan untuk menyambut 1 Muharram 1440 H. Seperti Pedukuhan Gunungsaren Kidul Trimurti Srandakan Bantul, yang menggelar  kegiatan Tirakatan malam satu Suro di dua tempat yaitu RT 70-71 bertempat di rumah Wardani dan RT 72-73 bertempat di rumah Supri

Ditempat Wardani, perayaan 1 Sura dihadiri Kepala Dusun Gunungsaren Kidul Heru Kintaka, Kaum Rohis Gunungsaren Kidul Samijo, Ketua RT 70 Dwi Sarjono, Ketua RT 71 Sumarno, warga RT 70-71. Sedangkan perayaan di rumah Supri dihadiri Kanitbinmas IPTU Sugiyono, Babinkamtibmas Brigadir Eko RustamajiKau Rohis yang diwakili H. Kasmeni, Ketua RT 72 Ngadino, Ketua RT 73 Puji Raharjo, serta Warga RT 72-73.

Setelah kegiatan tirakatan dilanjutkan dengan pengajian yang di isi oleh Ustad Warno Sutrisno yang berisi sejarah Wali Songo yang berdakwah dan menyebarkan agama Islam di tanah Jawa di abad ke 14. Ada tiga wilayah yang menjadi lokasi para wali untuk menyebarkan dakwahnya di Pulau Jawa, yakni Surabaya-Gresik-Lamongan-Tuban untuk daerah Jawa Timur, Demak-Kudus-Muria di Jawa Tengah dan Cirebon di Jawa Barat. Zaman Wali Songo menandakan akhir dari dominasi agama Hindu dan Budha di dalam kebudayaan Nusantara digantikan oleh kebudayaan Islam. Meski banyak tokoh lainnya yang berperan dalam penyebaran agama Islam di Indonesia, khususnya pulau Jawa, Wali Songo adalah simbolnya. Mereka juga memiliki andil yang cukup besar untuk mendirikan sejumlah kerajaan Islam di Jawa.

Komentar atas Satu Suro, Mitos dan Bulan Sakral Bagi Masyarakat Desa Trimurti

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License