KKN Tematik Reguler UMY 2023 Melaksanakan Sosialisasi dan Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis
Printa Kusumastuti 13 Februari 2023 10:06:57 WIB
Kelompok KKN 086 tematik regular telah melaksanakan Sosialisasi dan Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis Komunitas pada hari Sabtu, 4 Februari 2023 yang bertempat di Kalurahan Trimurti yang diisi oleh R. Ardian Dwi Roy Subekti selaku pemateri dari pihak BPBD Daerah Istimewa Yogyakarta dan penyerahan barang hibah secara simbolis dari pihak Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang diwakilkan oleh Ir. Putri Rachmawati., ST., M.Eng selaku Dosen Pembimbing Lapangan KKN kelompok 086.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Agus Purwaka selaku Lurah Trimurti, perwakilan anggota FPRB, dan Bapak Dukuh XIV Lopati beserta perwakilan warga Dusun Lopati. Materi yang disampaikan terkait dengan Manajemen Posko Bencana Alam, berisikan tahapan penanggulangan jika terjadi bencana dan menjelaskan perbedaan posko-posko bencana alam. Selain menyampaikan materi, kegiatan selanjutnya ialah pemberian barang hibah secara simbolis berupa pelampung dan helm.
Harapan diadakannya sosialisasi dan pelatihan penanggulangan bencana berbasis komunitas ini guna memberikan bekal ilmu jika terjadinya bencana alam dan semoga barang-barang hibah dapat bermanfaat untuk Kalurahan Trimurti.
Komentar atas KKN Tematik Reguler UMY 2023 Melaksanakan Sosialisasi dan Pelatihan Penanggulangan Bencana Berbasis
Formulir Penulisan Komentar
AUDIO 2
Kalender
Tautan
AUDIO
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- "Sansara Murti": Wisata Edukasi Unik di Kalurahan Trimurti
- Bimtek KPPS Kalurahan Trimurti: Siap Sukseskan Pilkada 2024
- Ular Phyton Gegerkan Warga Mangiran, Trimurti, Setelah Mangsa Anak Entok
- Pelatihan Tari Kreasi
- Pelatihan Musik di TK Negeri Srandakan
- embuatan Lapangan Voli Gerso
- endampingan Belajar Mengajar di PAUD Kuncup Melati
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License