Pendampingan TPA di Masjid An-Nur Mangiran

30 Agustus 2022 10:06:28 WIB

Kelompok KKN UNY K2022 K2610 di Sapuangin mengadakan program kerja berupa pendampingan atau bimbingan TPA yang rutin diadakan pada hari Senin, Kamis, dan Sabtu. Kegiatan TPA dimulai dari jam 15.30-17.30 WIB. Adanya program rutin pendampingan TPA di masjid An-Nur, kelompok KKN UNY K2022 K2610 turut serta dalam membantu mengajari mengaji, memberikan tambahan ilmu, dan memberikan games atau ice breaking kepada anak-anak peserta TPA masjid An-Nur.

Kegiatan pendampingan TPA dijalankan atas bentuk usaha kepedulian terhadap anak-anak Sapuangin yang bertujuan mengajak anak-anak Dusun Sapuangin mempelajari lebih dalam ajaran Islam, menjalin kerukunan antara anak- anak dengan mahasiswa KKN UNY 2022. Meningkatkan kualitas anak-anak agar lebih lancar membaca dan menulis Al-Qur’an, selain itu, juga mempererat silahturahmi dengan anak dan pengetahuan anak tentang agama.

Rangkaian kegiatan rutin TPA yang dilakukan oleh kelompok KKN UNY K2022 K2610 Sapuangin diawali dengan kegiatan membaca doa Al-Fatihah dan doa sebelum belajar lalu dilanjutkan dengan kegiatan membaca Iqro dan Al-Quran yang dipandu oleh anggota KKN UNY serta setelah selesai mengaji diselingi dengan ice breaking atau beberapa games untuk anak-anak yang berbasis daya fokus, kosentrasi, dan pemahaman. (INN)

Komentar atas Pendampingan TPA di Masjid An-Nur Mangiran

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License